Nilai dan kemampuan kandidat seringkali tidak sepenuhnya tercermin pada CV (Daftar Riwayat Hidup) kandidat, karena itulah assessment bisa menjadi alat penting untuk mengukur tingkat kompetensi dan kemampuan mereka.
Namun, karena pandemi Covid-19 telah menjadi kendala yang menghalangi perusahaan dan kandidat bertemu dan melakukan kegiatan penilaian, penilaian jarak jauh berbasis daring dapat dijadikan solusi terdepan.
Kalibrr hadir untuk membantu mentransisikan proses perekrutan perusahaan Anda ke ranah digital. Kami menyediakan penilaian dan tes keterampilan yang komprehensif, merancang perjalanan tes yang sistematis, dan yang terpenting, juga memastikan keamanan, validitas, dan keandalan selama proses pengujian. Kami siap membantu Anda menilai kandidat, memahami kompetensi mereka, dan menyaring secara akurat talenta terbaik untuk perusahaan Anda.
Ambil lompatan ke pengalaman online assessment bersama kami.
Kami dengan senang hati untuk berdiskusi tentang kebutuhan perekrutan dan employer branding Anda.